background

Saturday, March 10, 2012

Lighting Theory

Berikut adalah gambar yang saya buat dengan menggunakan tiga jenis pensil, yaitu 2B, 5B, dan 8B. Kedua gambar tersebut menunjukkan perbedaan lighting (pencahayaan) yang menimbulkan jenis bayangan yang berbeda. Gambar pertama adalah natural lighting, di mana bayangan yang dihasilkan berasal sinar matahari yang jatuh ke arah benda. Oleh karena cahaya tersebut bersifat alami, maka arah bayangan akan berubah sesuai dengan pergerakan matahari. Adapun gambar kedua merupakan jenis pencahayaan artifisial (artificial lighting) yang menghasilkan bayangan dari cahaya lampu. Sifat bayangan adalah statis, karena tidak terjadi pergerakan arah sinar secara alami layaknya matahari. Salah satu perbedaan yang terlihat di antara kedua gambar adalah garis samar-samar putih di bagian tepi buah apel (benda) tersebut. Pada pencahayaan yang bersifat artifisial, garis putih tersebut tepat menempel pada buah apel, sedangkan pada pencahayaan yang alami berada pada sisi bayangan yang berdekatan dengan benda tersebut. 

Gambar ini tidak saya pribadi buat melalui objek yang asli, melainkan dari sebuah buku yang pernah dipinjamkan kepada saya untuk membuat gambar ini selama satu hari. Sayang sekali, saat ini judul buku tersebut lupa saya ingat. Sebuah buku berbahasa inggris mengenai teori tentang menggambar sketsa. Kalau tidak salah, ada sebuah kalimat yang tertera pada buku tersebut, 'practice makes perfect'.     

Natural Light

Artificial Light

Created by Widyastuti Utami


3 comments:

Cute Line Smiley Cute Line Smiley Cute Line Smiley